Spesifikasi Vespa GTS 250ie



Vespa GTS 250ie


Sebagai model andalan yang mewakili nilai premium Vespa untuk ikon gaya hidup, Vespa GTS 250ie hadir di Indonesia dengan menyuguhkan fitur-fitur yang unik dan berbeda dari sebuah kreativitas asal Italia, sementara tetap mempertahankan nilai-nilainya sebagai sebuah merek yang tidak lekang oleh waktu. Hal yang mempertahankan karakteristik fundamental yang membuat setiap produk Vespa berbeda di antara produk-produk lain di jajaran motor skuter, adalah rangka monocoque yang seluruhnya terbuat dari baja. Hal tersebut merupakan filosofi konstruksi yang memastikan kekokohan yang legendaris, kehandalan, serta keunggulan, yang semuanya disiapkan bagi kenyamanan berkendara.


Vespa GTS 250ie sangatlah ergonomis dengan posisi duduk alami yang turut berkontribusi terhadap kenyamanan berkendara kelas premium. Tempat duduk Vespa GTS 250ie memberikan kenyamanan yang superior di rute perjalanan menengah atau panjang. Trimming yang cermat dengan jahitan ganda menjadi bukti dari fokus dan perhatian ke detil sehingga menjadikan setiap Vespa menonjol. Vespa GTS 250ie tersedia dalam tiga warna: Nero Vulcano (hitam) dan Bronzo Perseo (coklat).


MESIN

MesinLEADER
4 Langkah, silinder tunggal, 4 katup
Sistem PengapianInjeksi
Kapasitas244cc
Daya Maksimum15.7 kW/8.500 rpm
Torsi Maksimum19.9 Nm/6.750 rpm
Sistem PendinginanCairan
TransmisiCVT Otomatis

SASIS

Suspensi DepanLengan tunggal dengan pegas helical & peredam kejut hidrolis double-acting tunggal
Suspensi BelakangPeredam kejut dengan 4 Setting adjustable
Rem DepanCakram
Rem BelakangCakram
Ban DepanTubeless 120/70 – 12"
Ban BelakangTubeless 130/70 – 12"

DIMENSI

Panjang1.930 mm
Lebar775 mm
Tinggi keseluruhan1.370mm
Jarak Sumbu Roda1.370 mm
Kapasitas Tangki9.5 L
Berat Kosong114 + 5kg
EmisiEuro 3
Lebih baru Lebih lama